29 Agustus 2017

Bagaimana Cara Membuat Denah Rumah 3 Kamar Yang Ideal?

Bagaimana cara membuat denah rumah 3 kamar untuk ruangan yang ideal? Pada desain rumah 1 lantai setidaknya harus memiliki daya imajinasi yang kuat di dalam pembuatan denah rumah tiga kamar apalagi untuk lahan sempit. Rasanya mudah saja kalau untuk membuat denah rumah 2 lantai dengan 3 kamar tidur. Dengan penempatan 1 kamar tidur di lantai dasar dan 2 kamar tidur lainnya di lantai atas maka akan tercipta denah rumah minimalis yang ideal.

Dari artikel ini kami akan memberikan ide di dalam tata ruang khusus untuk 3 kamar tidur dengan beberapa masalah umum saat pembangunan rumah minimalis. Apakah penambahan 3 kamar dan garasi, 3 kamar tidur 1 mushola,  masalah denah rumah mungil 3 kamar sampai pada 3 kamar tidur berdasarkan type rumahnya.

Nyatanya di era terkini harga tanah dan biaya untuk beli perumahan semakin mahal, selain pilihan lainnya untuk membangun rumah dengan desain minimalis pun tergolong tidak murah. Nah dengan hal tersebut para developer rumah berlomba menawarkan denah rumah 3 kamar dengan konsep denah perumahan minimalis ataupun denah rumah sederhana.

Dengan keterbatasan lahan denah rumah tiga kamar ini mampu menampung keperluan istirahat untuk kamar anak-anak, kamar tidur orang tua, serta kamar tidur utama. Karena memang fungsi utama dari kamar tidur adalah untuk istirahat maka luas kamar tidur terhadap luas lahan dan penempatan yang cocok harus selalu diperhatikan.

Bagaimana Cara Membuat Denah Rumah 3 Kamar Yang Ideal?

Sebagai bahan ide untuk membuat denah rumah 3 kamar maka terapkan beberapa tips yang bisa kami informasikan di dalam kebutuhan desain rumah minimalis. Hal-hal apa saja ya yang harus dilakukan untuk mendesain denah rumah 3 kamar tidur tersebut demi terciptanya ruangan yang nyaman, luas kamar yang ideal, desain interior kamar yang bagus dan aspek lainnya.

1. Denah rumah 3 kamar tidur berdasarkan ukuran

Jika kendala yang dihadapi disaat membuat denah rumah dengan 3 kamar tidur adalah bangunan yang tidak terlalu luas atau lahan sempit, caranya silahkan amati dulu siapa yang akan menggunakan kamar tidur tersebut. Misalnya untuk kamar tidur anak yang masih balita, Anda bisa menyiasati dengan pembuatan denah rumah mungil 3 kamar yang tak terlalu luas tapi tetap nyaman. Minimal kamar tidur yang ideal berukuran 2,5x3 meter atau berdasar pada ukuran ideal untuk luas kamar tidur anak 7.32m² dengan perhitungan sisi lebar 2,348m (sisi terpendek).
denah rumah 3 kamar tidur
Contoh denah rumah mungil 3 kamar penggunaan skat dinding miring menghemat lahan sempit.
denah rumah 3 kamar 1 lantai
Gambar denah rumah 3 kamar ukuran 8x12 dengan kamar tidur berukuran 3x3m
denah rumah 3 kamar.com
Denah rumah minimalis 3 kamar ukuran 2,5x3 meter

Lain halnya jika kegunaan kamar tidur yang dilengkapi meja kantor untuk bekerja maka beli saja perabotan meja kursi minimalis yang simpel (tak memakan tempat). Di dalam penggunaan kamar tidur selain memuat perabotan ranjang, lemari pakaian dan rak. Lalu untuk area hiburan nonton TV atau DVD di kamar seharusnya dipertimbangkan. Sebagai contoh denah rumah tiga kamar tidur berdasarkan ukuran dan kegunaanya Anda bisa melihat gambar-gambar ini. Untuk ukuran bangunan rumah sengaja kami kumpulan dari desain rumah minimalis 3 kamar ukuran kecil. Standar ukuran luas kamar tidur utama adalah 11,15m² dengan pehitungan sisi terpendek 2,845m. Lihat selengkapnya: denah rumah 3 kamar ukuran 6x12

2. Denah rumah 3 kamar berdasarkan tata ruang

Sebaiknya untuk menata ruangan yang paling utama pada kamar tidur adalah memperhatikan dimana peletakan ruangan kamar tidur tersebut. Contohnya untuk denah kamar tidur utama yang diletakan di urutan paling depan yang mengadap ke taman sehingga udara yang segar akan selalu Anda dapatkan. Kalaupun kamar tidur tersebut berada di bagian belakang perhatikan untuk menempatkan ruang bukaan karena ini bisa menjaga sirkulasi udara tetap lancar. Alternatif lainnya Anda bisa membuat taman minimalis di dalam ruangan yang berdekatan dengan jendela kamar tidur.
denah rumah 3 kamar ada garasi
Sektsa rumah sederhana 3 kamar tidur dengan desain ventilasi yang baik
denah rumah 3 kamar memanjang ke belakang
Denah rumah 3 kamar ukuran 8x15 dengan ventilasi kamar tidur 

Seharusnya jangan sekali-kali untuk menutup ruang bukaan pada rumah minimalis Anda. Tak ingin kan? kamar tidur menjadi pengap dan lembat karena kurangnya sinar matahari yang masuk. Penggunaan jendela pada kamar juga harus selalu diperhatikan! nah untuk air flow yang bagus Anda bisa mensimulasikan dari denah rumah 3 kamar tersebut sebelum rumah benar-benar dibangun. Dan hal ini biasanya sudah tersedia di jasa arsitek rumah atau Anda bisa memintanya untuk visualisasi denah rumah 3D (3 dimensi).
contoh denah rumah sederhana 3 kamar tidur 3d
Denah rumah apartemen 3 kamar tidur visualisasi 3 dimensi

3. Denah rumah 3 kamar berdasarkan tingkat kenyamanan

Suasana tenang harus benar-benar diterapkan didalam mendesain denah rumah minimalis. Contohnya pada denah rumah minimalis 1 lantai kamar 3 kamar tidur dan garasi, sebaiknya Anda menjauhkan kamar tidur dari suasana serius. Yang termasuk kategori area serius rumah adalah garasi kendaraan (mobil atau motor) dan dapur. Kalau untuk penempatan rumah tingkat dengan 3 kamar tidur, memang tingkat nyaman tidak usah diragukan lagi tapi apakah layak untuk orang berusia lanjut?
denah rumah 3 kamar dengan garasi
Gambar denah rumah 3 kamar dan garasi 1 lantai
denah rumah 3 kamar dan garasi
Gambar 3D denah rumah 3 kamar tidur dan garasi - tata ruang modern minimalis

Jauhkan dari area publik untuk mendapatkan tata kamar tidur yang nyaman. Yang tergolong kategori area publik yaitu ruang tamu, jalan utama masuk rumah, ruang makan, ruang keluarga. Jika memang denah rumah yang diharapkan tak bisa memenuhi hal tersebut maka Anda bisa memposisikan 3 kamar tidur di area yang tingkat kebisingannya paling jarang.

4. Denah rumah 3 kamar berdasarkan pada desain interior

Dekorasi kamar tidur memang diperlukan namun untuk desain interior kamar tidur yang bagus dan setidaknya sesuai konsep penghuni kamar itu sendiri. Apalagi untuk tema denah 3 rumah kamar yang harus Anda terapkan. Mulai dari pilihan warna cat kamar tidur, penempatan furnitur, penggunaan wallpaper dinding, sampai pemilihan tema untuk kamar tidur anak.
denah rumah 3 kamar tidur 3d

kumpulan denah rumah 3 kamar tidur 3d

www.denah rumah 3 kamar tidur 3 dimensi

Pilihlah warna cat yang kalem untuk dinding kamar tidur orang tua, suasana lembut dan nyaman akan mereka dapatkan daripada Anda menerapkan warna yang kontras atau mencolok. Sebagai desain interior untuk dua kamar tidur lainnya bisa Anda sesuikan siapa penggunanya. Misalnya selain kamar utama dan kamar tidur orang tua yang satunya adalah untuk kamar tidur tamu atau pembantu pilihlah warna cat yang netral (putih atau abu-abu).

5. Denah rumah 3 kamar penambahan ruang khusus (mushola)

Usahakan penataan yang pas didalam menambahkan ruangan khusus tersebut misalnya pada denah rumah 3 kamar tidur 1 mushola. Mushola, sebagai tempat ibadah di rumah seharusnya memiliki privasi tersendiri demi mendapatkan ke-khusuk-an ibadah sholat. Boleh Anda tempatkan mushola berdekatan dengan kamar tidur dan untuk menjaga mushola tetap suci model lantai harus dibuat lebih tinggi. Serta hindari penempatan mushola tersebut berdekatan dengan kamar mandi atau wc.
desain rumah 3 kamar tidur dan ruang sholat
Contoh denah rumah 3 kamar tidur 1 mushola dan garasi
denah rumah 3 kamar tidur 1 mushola
Gambar denah rumah 3 kamar dan mushola + garasi

Memang untuk tempat mangambil air wudlu seharusnya berdekatan dengan denah mushola di dalam rumah. Tapi penempatan mushola yang agak jauh dari kamar mandi dan wc akan mewujudkan suasana hening saat menjalankan ibadah sholat atau dzikir. Pakai saja ukuran mushola 2x3m kalau anggota keluarga banyak, nantinya bisa digunakan untuk sholat berjamaah.

6. Denah rumah 3 kamar tidur berdasarkan type rumah

Rumah di jual yang berada di area perumahan selalu berdasarkan type rumah yang standar. Jika Anda berencana atau sudah membeli rumah sesuai dengan denah rumah minimalis type 45 3 kamar. Maka untuk renovasi ruangan rumah sebaiknya jangan menutup area bukaan dan area hijau rumah dengan penambahan 4 kamar tidur rencanakan untuk membangun rumah 2 lantai.
denah rumah minimalis 3 kamar tipe 45
Contoh gambar denah rumah minimalis 3 kamar type 36 dan type 45
denah rumah 3 kamar ukuran 7x15
Ide denah rumah minimalis 3 kamar tidur type 58 ukuran 7x15
Untuk type rumah yang paling umum sesuai dengan harga yang terjangkau oleh masyarakat menengah ke bawah adalah rumah minimalis type 36. Tapi biasanya desain denah rumah untuk type ini hanya terdiri dari 2 kamar tidur saja. Untuk memaksakan membuat denah 3 kamar pada rumah type 36 Anda harus mengorbankan area bukaan belakang rumah atau merenovasi carport menjadi kamar tidur.

Seperti itulah beberapa ide denah rumah minimalis dari tim rumahminimaliside yang patut Anda coba untuk rencana bangun rumah idaman atau rumah minimalis sederhana baik di desa atau perkotaan. Semua tips dan gambaran di atas dapat Anda kombinasi sesuai dengan kreatifitas Anda sendiri. Proses dan pengembangannya pun dapat dikonsultasikan dengan jasa-jasa desain rumah online atau offline yang dekat dengan kediaman Anda.

 
Back To Top